Babinsa Koramil 02/Moro Ajak Pemuda Jauhi Narkoba Lewat Komsos di Desa Binaan
Kamis, 10 Juli 2025
Tambah Komentar
Babinsa Koramil 02/Moro Ajak Pemuda Jauhi Narkoba Lewat Komsos di Desa Binaan
Moro, 10 Juli 2025 – Dalam upaya membangun kesadaran dan kepedulian generasi muda terhadap bahaya narkoba, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/Moro, Kodim 0317/TBK, Serma M. Amin melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama pemuda di RT 02 RW 03, Kelurahan Moro Timur, Kecamatan Moro, Kamis pagi (10/7/2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WIB tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Babinsa dan warga, khususnya kalangan pemuda, sekaligus menyampaikan pesan-pesan moral tentang dampak buruk penyalahgunaan narkoba.
Dalam arahannya, Serma Amin menegaskan bahwa narkoba dapat merusak masa depan generasi muda. “Narkoba tidak hanya mengganggu konsentrasi dalam bekerja, tapi juga melanggar hukum, merusak hubungan sosial, keluarga, bahkan bisa berujung pada kematian,” ujar Serma Amin di hadapan para peserta Komsos.
Ia juga mengajak para pemuda untuk tetap aktif dalam kegiatan positif di lingkungan, seperti olahraga, kegiatan sosial, dan mendukung pembangunan di wilayah masing-masing.
Kegiatan ini mendapat respons positif dari para pemuda yang hadir. Mereka menyampaikan apresiasi atas kepedulian Babinsa dalam memberikan pembinaan dan perhatian terhadap isu-isu yang menyangkut kehidupan remaja dan pemuda di lingkungan mereka.
Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan semangat kebersamaan, serta meningkatkan peran aktif pemuda sebagai garda terdepan dalam menjaga lingkungan dari bahaya narkoba dan tindakan negatif lainnya.
Belum ada Komentar untuk "Babinsa Koramil 02/Moro Ajak Pemuda Jauhi Narkoba Lewat Komsos di Desa Binaan"
Posting Komentar