Dandim 0317/TBK Hadiri Halal Bi Halal dan Peresmian Layanan Listrik 24 Jam di Pulau Parit
Selasa, 15 April 2025
Tambah Komentar
Dandim 0317/TBK Hadiri Halal Bi Halal dan Peresmian Layanan Listrik 24 Jam di Pulau Parit
Karimun, 14 April 2025 — Komandan Kodim 0317/TBK Letkol Inf Ida Bagus Putu Mudita menghadiri acara Halal Bi Halal Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau bersama masyarakat Kabupaten Karimun di Pulau Parit, Kecamatan Selat Gelam, Senin (14/4). Kegiatan ini dirangkaikan dengan peresmian peningkatan layanan kelistrikan menjadi 24 jam di wilayah tersebut.
Kegiatan yang berlangsung di Gedung Serbaguna Desa Parit 2 ini turut dihadiri Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad, SE, Bupati Karimun Ing Iskandarsyah, Ketua DPRD Karimun Raja Rafija, Danlanal TBK Letkol Laut (P) Harwoko Aji, M.Tr. Opsla, Kapolres Karimun AKP Andri Yusri, serta pejabat PLN dan tokoh masyarakat.
Gubernur Kepri dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas dukungan PLN dalam menyediakan listrik 24 jam di Pulau Parit, serta mengumumkan rencana pembangunan SMA di wilayah tersebut dengan anggaran Rp6 miliar. “Kami juga mendorong program listrik gratis untuk masyarakat sebagai bentuk kolaborasi antara pemerintah daerah dan perusahaan,” ujarnya.
Sementara itu, Manager PLN UPT Tanjungpinang Ruli Agus Wudanarto menegaskan pentingnya listrik sebagai penggerak utama peningkatan kualitas hidup dan ekonomi masyarakat. Ia juga memaparkan tantangan geografis yang dihadapi dalam proyek kelistrikan di Pulau Parit, serta apresiasi terhadap kolaborasi lintas pihak yang telah mendukung terwujudnya layanan listrik 24 jam.
Bupati Karimun mengungkapkan harapannya agar peningkatan infrastruktur seperti kelistrikan dan pembukaan Balai Latihan Kerja (BLK) mampu mendorong peningkatan kesejahteraan warga serta mendukung rencana menjadikan Karimun sebagai kawasan Free Trade Zone (FTZ).
Kegiatan berlangsung dalam suasana kondusif dan penuh kebersamaan hingga selesai. Kehadiran Dandim 0317/TBK dalam acara tersebut menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung sinergi pemerintah dan masyarakat untuk pembangunan daerah yang lebih maju
Belum ada Komentar untuk "Dandim 0317/TBK Hadiri Halal Bi Halal dan Peresmian Layanan Listrik 24 Jam di Pulau Parit"
Posting Komentar